Kepalanya Botak Gegara Kemoterapi, Tangisan Aida Saskia Pecah

Kepalanya Botak Gegara Kemoterapi, Tangisan Aida Saskia Pecah

Azarphesha.com – Artis Aida Saskia tak kuasa menahan tangis saat menceritakan momen rambutnya dipangkas sampai plontos. Hal itu terjadi imbas dari kemoterapi yang dijalani akibat penyakit kanker.

Potret dirinya dengan rambut botak pun dibagikan oleh Aida Saskia di Instagram baru-baru ini. Sembari menangis, dia bilang ingin menunjukkan bahwa dengan kondisi saat ini bisa tetp percaya diri.

“Coba untuk menunjukkan sama publik bahwa aku percaya diri kok. Bagaimana publik menerima keadaan aku yang sekarang,” kata Aida Saskia di program Rumpi yang tayang pada Jumat (29/4/2022).

“Jujur krisis sekali kepercayaan diri sempat ada, berhadapan dengan orang luar. Dengan kondisi semua dari badan dan sekarang rambut,” sambungnya lagi lantas menangis.

Baca Juga:
6 Kisah Aida Saskia Lawan Kanker Payudara, Operasi 4 Kali dan Jalani Kemoterapi

Unggahan Aida Saskia [Instagram/@aidasaskia.new]

Aida Saskia tidak memungkiri penyakit yang diderita merupakan cobaan dari Tuhan yang harus diterima dengan lapang dada.

“Cuma yah itu emang proses yang sulit buat Aida. Cuma ini harus disyukuri,” ucapnya.

Menurut Aida Saskia tidak banyak orang mendapatkan kesempatan seperti dirinya. Pasalnya dia merasa diberikan waktu oleh Tuhan buat bertobat.

“Nggak banyak orang yang punya kesempatan kayak aku. Kita nggak tahu mati kapan, bisa besok atau lusa,” tutur Aida Saskia.

“Tapi dengan keadaan aku sakit sekarang, kesempatan untuk bertobat dan mendekatkan diri kepada ke yang di atas,” imbuhnya.

Baca Juga:
Profil Aida Saskia, Pedangdut yang Berjuang Melawan Kanker Payudara Stadium 3

Terlepas dari itu, Aida Saskia tetap merasa takut menghadapi kematian. Dia masih berharap bisa sembuh dan diberi umur panjang.

“Merasa takut ada karena anak-anak masih kecil,” tandas Aida Saskia masih dalam keadaan menangis.

IKUTI BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS



#Kepalanya #Botak #Gegara #Kemoterapi #Tangisan #Aida #Saskia #Pecah

Sumber : www.suara.com