Mengintip Gaji Bintang Marvel, Robert Downey Jr Diprediksi Kantongi Rp 1 Triliun

Mengintip Gaji Bintang Marvel, Robert Downey Jr Diprediksi Kantongi Rp 1 Triliun

Azarphesha.com – Penggemar superhero di Marvel Cinematic Universe (MCU) tengah dimanjakan dengan penayangan film Doctor Strange in the Multiverse of Madness. Tak hanya Benedict Cumberbatch, Elizabeth Olsen juga tuai pujian di sekuel terbaru Doctor Strange ini.

Sambil merayakan pemutaran film Doctor Strange in the Multiverse of Madness, tim Azarphesha.com telah merangkum sejumlah gaji para bintang MCU.

Fakta Menarik Film Doctor Strange 2 (Instagram/@marvelindonesia)

Mengutip dari Just Jared yang dikumpulkan dari IndieWire, Variety, The Hollywood Reporter dan Business Insider, inilah prediksi cuan yang diraih Benedict Cumberbatch hingga Robert Downey Jr.

1. Benedict Cumberbatch

Baca Juga:
Doctor Strange in the Multiverse of Madness, Petualangan hingga Zombie Ada di Sini

Doctor Strange in the Multiverse of Madness. [Instagram]
Doctor Strange in the Multiverse of Madness. [Instagram]

Mari mulai dari aktor yang kini tengah diperbincangkan, Benedict Cumberbatch. Ia digaji USD 5,5 juta atau Rp 79,6 miliar untuk debutnya sebagai Doctor Strange di 2016.

Sementara pada sekuelnya, aktor kelahiran London ini mendapat USD 7,7 juta atau Rp 108,6. Sebagai catatan, ini adalah bayaran di muka.

Sebab Benedict Cumberbatch akan memperoleh bonus dari box office yang tidak ditentukan.

2. Chris Hemsworth

Aktor asal Australia Chris Hemsworth yang populer sebagai Thor sang Dewa Petir dalam film-film Marvel menyapa penggemarnya saat Meet and Greet di kawasan Nusa Dua, Bali, Senin (27/5). [ANTARA FOTO/Fikri Yusuf]
Aktor asal Australia Chris Hemsworth yang populer sebagai Thor sang Dewa Petir dalam film-film Marvel menyapa penggemarnya saat Meet and Greet di kawasan Nusa Dua, Bali, Senin (27/5). [ANTARA FOTO/Fikri Yusuf]

Chris Hemsworth, dalam debutnya sebagai Thor (2011) meraih gaji USD 150.000 atau Rp 2,1 miliar. Pendapatan ini naik drastis pada film Thor: Ragnarok (2017) menjadi USD 15 juta atau Rp 217,3 miliar.

Baca Juga:
8 Fakta Menarik Doctor Strange in the Multiuniverse of Madness, Film MCU Genre Horor Pertama!

Nilai yang sama juga diprediksi menjadi gaji Chris Hemsworth di film Avengers: Infinity War (2018). Sementara itu untuk film terbarunya, Thor: Love and Thunder (2022), aktor 38 tahun disebut mengantongi USD 20 juta atau Rp 289,7 miliar.

IKUTI BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS



#Mengintip #Gaji #Bintang #Marvel #Robert #Downey #Diprediksi #Kantongi #Triliun

Sumber : www.suara.com