Azarphesha.com – Aktor Jeon Seung Bin membuat heboh usai dituduh melakukan kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) terhadap mantan istrinya, Hong In Young.
Menanggapi itu, Starhue Entertainment selaku pihak agensi Jeon Seung Bin pun buka suara.
“Pertama-tama, kami meminta maaf karena telah menimbulkan kekhawatiran bagi banyak orang melalui masa lalu Jeon Seung Bin,” kata Starhue Entertainment melansir dari Soompi pada Jumat (29/4/2022).
Dia menegaskan bahwa tudingan KDRT tidaklah benar. Saat Hong In Young mengaku dianiaya, Jeon Seung Bin sedang tidak berada di rumah.
Baca Juga:
Sering Dianggap Tidak Lucu, Ernest Prakasa Kapok Stand Up di Acara Kantor
“Seperti yang diungkapkan oleh perwakilan hukum selama wawancara, Jeon Seung Bin tidak ada di rumah pada saat penggugat mengklaim bahwa dia diserang,” bebernya.
“Dan kami telah menyerahkan bukti bahwa tidak ada penyerangan atau pelecehan verbal selama tahap penyelidikan polisi,” sambungnya lagi.
Menurut Starue Entertainment, apabila KDRT benar adanya maka perceraian Jeon Seung Bin dan Hong In Young tidak akan berakhir baik-baik saja.
“Selanjutnya, jika ada hal-hal seperti itu, maka pada saat penyelesaian perceraian, tidak akan terjadi perceraian dengan persetujuan bersama,” tuturnya.
Terkait laporan Hong In Young ke polisi yang mana kasusnya sudah dilimpahkan ke kejaksaaan, pihak agensi punya jawaban sendiri.
Baca Juga:
Dibully, Verrell Bramasta Dihina-Hina Sampai Ditendang
“Saat ini, kasus ini telah diteruskan ke kejaksaan dan sedang diselidiki, jadi kami meminta Anda untuk tidak membuat laporan spekulatif. Aktor Jeon Seung Bin dan agensi percaya bahwa kebenaran akan terungkap dengan jelas melalui penyelidikan penuntutan,” ungkapnya.
Seperti diketahui, Hong In Young mengaku dianiaya Jeon Seung Bin semasa menikah. Dia menyebut wajah dan kepalanya dipukul sampai pingsan.
Keduanya bercerai pada April 2020 setelah empat tahun nikah. Namun begitu, Hong In Young baru lapor polisi terkasi kasus KDRT tahun ini.
IKUTI BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS
#Mantan #Istri #Laporkan #Jeon #Seung #Bin #Polisi #atas #Kasus #KDRT
Sumber : www.suara.com